Mengejutkan!! Posisi duduk "W" Bisa Menghambat Tumbuh Kembang Pada Anak Kita - Papiilio

Mengejutkan!! Posisi duduk "W" Bisa Menghambat Tumbuh Kembang Pada Anak Kita



Apa yang dimaksud dengan posisi duduk "W" atau W sitting?

Posisi duduk anak yang kedua kakinya membentuk huruf W. Bagi sebagian anak mungkin saja ini merupakan cara duduk yang membuat mereka nyaman. Tetapi tidak sedikit pula yang bilang bahwa posisi duduk seperti ini tidak baik bagi tumbuh kembang anak. Mengapa demikian? Apakah emang benar posisi duduk ini berbahaya?
Sejauh ini masi banyak yang pro dan kontra terhadap posisi duduk seperti ini. Ada yang bilang bahwa posisi duduk seperti ini cuman merupakan bagian dari kebiasaan anak yang akan hilang seiring dengan bertambahanya usia. Tetapi mari kita coba lihat beberapa dampak yang diperkirakan berasal dari anak yang sering duduk dengan posisi kaki membentuk huruf W ini.


Dampak W sitting :


  1. Perkembangan motoric halus bisa mengalami gangguan atau terhambat
  2. Postur tubuh anak bermasalah seperti bisa menyebabkan bungkuk
  3. Bisa menyebabkan kaku pada otot paha dan dan urat keting
  4. Pigeon-toed, dimana jari-jari kaki anak mengarah ke bagian dalam saat berjalan
  5. Bisa menyebabkan Displasia ( dislokasi panggul )
  6. Mengganggu keseimbangan tubuh yang mengakibatkan bisa sering terjatuh dan tersandung

Setelah mengetahui dampak apa saja yang bisa dihasilkan apabila anak kita sering duduk dengan posisi seperti ini alangkah baiknya bagi orang tua agar memberitahu dan tidak membiasakan.

Solusi bagi anak yang sering W sitting:


  1. Memberitahu secara konsisten kepada anak bahwa posisi duduk seperti itu kurang baik
  2. Memberikan alternative cara duduk yang lebih baik seperti duduk dengan kaki lurus maupun duduk bersila
  3. Membiasakan aktivitas yang tidak memerlukan duduk dalam waktu yang lama
  4. Memberikan kursi dan meja yang sesuai dengan anak
  5. Sabar dan konsisten

Lantas bagaimana cara duduk yang baik dan benar? Mari kita simak penjelasan di bawah ini

1.Jangan duduk terlalu lama
Duduk dalam jangka waktu yang lama ternyata dapat menyebabkan peredaran darah di tubuh menjadi kurang lancar. Jangan membiasakan anak duduk sambil menonton televisi dalam waktu yang lama dan sering. Usahakan memberitahu kepada anak agar bisa melakukan aktivitas lain apabila sudah terlalu lama duduk.

2.Jangan duduk dengan posisi yang terlalu tegak
Jaman dahulu kita sering diberitahu untuk duduk dengan posisi tubuh yang tegak dan tidak boleh bungkuk. Ternyata oh ternyata duduk terlalu tegak juga tidak baik bagi tubuh karena akan menyebabkan kelelahan dan lebih gampang stress.

3.Duduk dengan posisi setengah bersandar dan rileks
Dengan adanya sandaran yang menopang bagian punggung akan mengurangi rasa stress di bagian tulang punggung.

4.Duduk dengan posisi kaki menapak lantai atau tidak tergantung
Dengan posisi kaki yang tergantung dapat mengganggu peredaran darah. Sehingga kurang baik dilakukakan dalam jangka waktu yang lama.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel