11 Ciri Suami Sayang Istri, Nomor 4 Merupakan Ciri Suami Idaman !! - Papiilio

11 Ciri Suami Sayang Istri, Nomor 4 Merupakan Ciri Suami Idaman !!

Ciri-ciri suami sayang dengan istri

suami-sayang-istri

Dalam membangun rumah tangga yang bahagia dengan pasangan tentunya menjadi impian bagi kita semua bukan. Nah dibawah ini ada ciri-ciri suami yang sayang dengan istrinya, coba dilihat mana saja yang suami anda sering lakukan :

1.Selalu ingin melihat istri bahagia
Tujuan dari pernikahan sendiri tentunya untuk menjadi satu dengan pasangan seumur hidup dan saling membahagiakan. Hal seperti ini perlu untuk mengurangi konflik di dalam rumah tangga. Melihat pasangan bahagia juga merupakan bagian dari ibadah.

2.Mau minta maaf duluan meskipun tidak salah
Sudah sepatutnya di dalam membina rumah tangga baiknya kita dapat menurunkan ego yang kita miliki. Terkadang memang tidak semudah yang dibayangkan, tetapi dengan cara seperti ini bisa membantu dalam menyelesaikan masalah agar tidak berlarut-larut bukan. Minta maaf bukan berarti anda lebih rendah dibanding pasangan, diperlukan kedewasaan dan kepala dingin dalam menyelesaikan masalah agar dapat selesai dengan cara yang baik-baik.

3.Mau membantu istri dalam melakukan pekerjaan rumah tangga
Terkadang kita para suami tidak sadar dengan banyaknya rutinitas yang dilakukan istri sehari-harinya. Sedari pagi tentunya menyiapkan sarapan, dilanjutkan dengan bersih-bersih rumah. Siangnya menyiapakan makan siang dan mencuci baju. Setelah itu menyiapkan makan malam dan membantu menyiapkan kopi untuk suami. Anda menikahi pasangan bukan untuk dijadikan ART bukan, sebaiknya apabila tidak mempunyai ART, suami dapat turut membantu meringankan pekerjaan istri dengan cara membantunya.

4.Mau membantu mengurus dan menjaga anak
Pekerjaan yang dilakukan istri bakal bertambah seiring dengan keluarga kita kehadiran anggota baru. Yes suami yang sigap tentunya dapat turut serta memberikan perhatian kepada anak agar istri tidak stress ya. Tidak mudah tentunya bagi istri untuk melakukan pekerjaan rumah tangga disertai dengan menjaga anak. Apabila suami telah selesai bekerja bisa dengan membantu bermain dengan anak agar istri kita dapat beristirahat sejenak.

Baca juga :



5.Sering menunjukkan kasih sayang seperti memeluk,mencium dan bergandengan tangan
Membina rumah tangga yang harmonis diperlukan kasih sayang yang dapat ditunjukkan secara fisik bukan hanya melalui kata-kata saja. Jangan anggap sepele kontak fisik seperti ini dikarenakan telah terbukti dapat membangun hubungan emosional dengan pasangan menjadi lebih erat.

6.Mau mendengar keluh kesah istri
Saat istri sedang marah atau badmood terkadang yang diperlukan hanyalah tempat curhat. Sediakan waktu anda untuk mendengar apa yang menjadi keluhan sang istri dan bisa juga dengan memberikan solusi nya.

7.Quality time dengan istri
Setelah selesai bekerja seharian terkadang kita perlu “me time” tapi setelah menikah kita juga perlu yang namanya “quality time” dengan pasangan. Quality time dengan pasangan banyak dilupakan terlebih setelah mempunyai anak. Sebaiknya dikomunikasikan terlebih dahulu dengan pasangan anda masing-masing. Jangan dengan pasangan tetangga ya.

8.Tidak keberatan hp nya di akses oleh istri
Apabila hp diberi password dan tidak boleh dilihat terkadang dapat menimbulkan kecurigaan, tetapi tidak selamanya juga kecurigaan kita itu terbukti bukan. Alangkah baiknya tidak saling menyembunyikan rahasia apabila telah sama-sama berkomitmen di dalam rumah tangga. Keterbukaan dan komunikasi akan menjadi kunci untuk hubungan rumah tangga yang langgeng.

9.Pengertian di saat istri mendapat tamu bulanan
Sapa yang tidak tau wanita akan menjadi uring-uringan di saat pms? Ini dikarenakan perubahan hormon ya, jadi sebaiknya dimaklumi saja karena paling lama seminggu sudah selesai. Mood swing saat istri pms bakal menjadi rutinitas tiap bulannya, jadi diharapkan suami dapat memaklumi ya.

10.Tidak membiarkan masalah berlarut-larut
Jangan terbiasa ribut dengan pasangan dalam jangka waktu yang lama karena akan membuat hubungan menjadi renggang. Biasakan untuk membicarakan dan menyelesaikan masalah di hari yang sama, jangan sampai dibiarkan menggantung hingga hari-hari esok. Karena akan menjadi kebiasaan yang tidak baik dan tentunya akan membuat hubungan kita menjadi tidak sehat.

11.Menjadikan istri “Special One”
Saat kita memutuskan untuk menikah dengan pasangan tentunya kita mempunyai keyakinan dan komitmen yang kuat. Jadikan pasangan kita special karena dialah yang akan menemani kita sampai akhir hayat.

Apabila setelah membaca di atas dan ternyata tidak menemukan ciri-ciri yang cocok dengan suami anda bukan berarti suami anda tidak sayang kepada anda ya. Bisa jadi mereka mengungkapkan dengan cara yang berbeda dari point-point di atas.

Tolong dibantu share dengan teman-teman yang lain ya, Terima kasih.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel